• SMAN 1 MANONJAYA
  • MAJU BERSAMA HEBAT SEMUA

WORKSHOP KOMUNITAS PEMBELAJAR

Penulis : Dewi Kardinah Sagittarisa || Editor : Dudu Risana

 
Tingkatkan Mutu Sekolah

SMAN 1 MANONJAYA GELAR WORKSHOP KOMUNITAS PEMBELAJAR

MANONJAYA – TASIKMALAYA (Sor@manza). Memasuki awal Tahun Ajaran (TA) 2021/2022, Tenaga Pendidik dan Kependidikan SMAN 1 Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya antusias mengikuti salah satu program tahunan sekolah yakni workshop secara virtual melalui zoom meeting yang dilaksanakan selama dua hari, Rabu dan Kamis (28 dan 29 Juli 2021) dengan nara sumber Pengawas Pembina SMAN 1 Manonjaya, Dr. Hj. Lies Hertih Gantina dan salah seorang Guru Penggerak yang juga merupakan calon Pengawas,  Dede Rahayu, M.Pd.

 “Kegiatan workshop ini merupakan program tahunan sekolah dalam rangka menggali sumber daya tenaga pendidik agar bertambah wawasan keilmuannya untuk dipelajari dan diaplikasikan di sekolah serta memotivasi pengembangan diri setiap tenaga pendidik agar semakin berkualitas, karena jika sumber daya pendidiknya berkualitas maka proses pembelajaran juga akan bermutu yang nantinya akan berimbas pada kualitas lulusan,” jelas Kepala SMAN 1 Manonjaya, Drs. Andi Riyadi, M.M.Pd. saat memberikan sambutan melalui zoom meeting Rabu (28 Juli 2021) di ruang kepala sekolah.

Kepala SMAN 1 Manonjaya, Drs. Andi Riyadi, M.M.Pd saat memberikan sambutan pada acara workshop "Menciptakan Komunitas Pembelajar di Sekolah untuk Mewujudkan Mutu Sekolah di SMAN 1 Manonjaya", Rabu (28/7/2021)**

 

Andi menambahkan workshop tersebut merupakan ajang silaturahmi antara tenaga pendidik, tenaga kependidikan, pengawas, dan instansi terkait KCD Wil XII karena guru, kepala sekolah, pengawas dan  KCD XII merupakan ujung tombak  dalam meningkatkan mutu pendidikan khususnya di KCD Wil XII umumnya Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Workshop secara resmi dibuka oleh Kepala KCD Wilayah XII, Dr Abur Mustikawanto, M.Ed. Dalam kesempatan tersebut, selain mengapresiasi diadakannya workshop yang mengusung tema “Menciptakan Komunitas Pembelajar  di sekolah  untuk Mewujudkan Mutu Sekolah di SMA Negeri 1 Manonjaya”, Kepala KCD Wilayah XII juga berpesan agar para tenaga pendidik dan kependidikan dapat memanfaatkan dan menggunakan medsos (media sosial) dengan bijak.  

Berkaitan dengan tema workshop, Wakasek Kurikulum SMAN 1 Manonjaya, Drs. H. Kusnandar, M.Pd.I menjelaskan melalui tema tersebut diharapkan akan terbentuk “rasa ingin tahu” dari setiap peserta workshop terhadap pengetahuan baru yang dapat memotivasi untuk  terus dan terus belajar sehingga menjadi tenaga pendidik dan kependidikan yang profesional. “Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan mutu guru dan mutu tenaga kependidikan  agar dapat sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan menjadi tenaga pendidik dan kependidikan yang profesional  dan akan berimbas kepada  mutu pendididkan serta mutu lulusan,” jelas Kusnandar.

Meskipun melalui zoom meeting semua peserta workshop dengan antusias mengikuti setiap materi yang diberikan oleh nara sumber. Berbagai pertanyaan dan tanggapan muncul dalam sesi tanya jawab yang berlangsung setelah nara sumber menyampaikan paparannya. Pada hari pertama, materi yang diberikan oleh Dr. Hj. Lies Hertih Gantina adalah tentang Kurikulum Masagi sedangkan materi di hari kedua adalah tentang Guru Penggerak yang disampaikan secara gamblang oleh Dede Rahayu, M.Pd.

Salah seorang peserta workshop, H. Aming Rusdiman, M.Pd mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat sekali khususnya bagi beliau yang masih merasa minim akan pengetahuan tentang proses pembelajaran yang ter-Up to date dan dari para narasumber yang “luar biasa” dengan keilmuannya dan pengalamannya telah memberikan edukasi yang sangat baik sehingga dirinya merasa  tercerahkan  dan termotivasi untuk melaksanakan pembelajaran yang lebih baik meskipun dalam situasi pandemi Covid-19.  “Hanya sedikit masukan untuk susunan acaranya  lebih variatif,  agar tidak jenuh dan untuk tim IT (Informasi dan Teknologi, red) ke depannya tolong dipersiapkan dengan lebih matang supaya kegiatan dapat berjalan dengan lebih lancar,” ujar Aming seusai kegiatan, Kamis (29 Juli 2021).

Sementara itu, Wakasek Humas SMAN 1 Manonjaya, Ida Hendarti, S.Pd selaku moderator pada acara workshop tersebut mengungkapkan rasa syukurnya karena acara yang dipandunya dapat berjalan dengan lancar dan mendapat respon positif dari semua peserta. “Alhamdulillah meskipun workshop dilaksanakan secara virtual, namun hampir semua Tenaga Pendidik dan Kependidikan SMA N 1 Manonjaya dengan antusias mengikut kegiatan dari awal sampai akhir,” ujar Ida saat dimintai tanggapannya usai memandu seluruh rangkaian acara workshop.**

 

GALERI FOTO WORKSHOP

Wakasek Humas SMAN 1 Manonjaya, Ida Hendarti, Spd, selaku pembawa acara dan moderator pada kegiatan workshop, saat membacakan susunan acara, Rabu (28/7/2021)**

 

Rusna, S.Ag. M.Pd.I saat membacakan ayat suci Al-qur'an pada pembukaan acara workshop, Rabu (28/7/2021)**
 
Kepala SMAN 1 Manonjaya, Drs. Andi Riyadi, M.M.Pd didampingi oleh Kasubag, Wakasek dan staf wakasek saat menyanyikan lagu Indonesia Raya pada acara pembukaan workshop, Rabu (28/7/2021)**

 

Wakasek Kurikulum SMAN 1 MANONJAYA, Drs. H. Kusnandar, M.Pd.I selaku Ketua Panitia Workshop saat menyampaikan laporannya pada awal acara. Rabu (28/7/2021)**

 

Kepala KCD Wilayah XII, Dr Abur Mustikawanto, M.Ed. saat membuka secara resmi acara workshop melalui zoom meeting, Rabu, (28/7/2021)** 

 

Peserta workshop saat mendengarkan paparan dari Kepala KCD Wilayah XII, Dr Abur Mustikawanto, M.Ed. melalui zoom meeting, Rabu (28/7/2021)**

 

Dr. Lies Hertih Gantina selaku nara sumber hari pertama pada acara workshop, saat memaparkan materi melalui zoom meeting, Rabu (28/7/2021)**

 

 

 Peserta workshop saat mendengarkan paparan materi Kurikulum Masagi dari Dr. Lies Hertih Gantina melalui zoom meeting, Rabu (28/7/2021)**

 

Sang Guru Penggerak dari SMAN 1 Manonjaya, Dede Rahayu, S.Pd, M.Pd selaku nara sumber hari kedua pada acara workshop, saat memaparkan materi melalui zoom meeting, Kamis (29/7/2021)**

 

Peserta workshop saat mendengarkan paparan materi tentang Guru Penggerak dari Dede Rahayu, S.Pd, M.Pd melalui zoom meeting, Kamis (29/7/2021)**

 

Posted by :'
Dra. Dewi Kardinah Sagittarisa, M.M (Pembina Jurnalistik "Sor@manza' SMAN 1 Manonjaya)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Selamat dan Sukses

29/05/2025 05:52 - Oleh tim It sman 1 manonjaya - Dilihat 100 kali
SPMB SMAN 1 MANONJAYA 2025

28/05/2025 11:04 - Oleh tim It sman 1 manonjaya - Dilihat 251 kali
YOUTH INNOVATION FESTIVAL

  Kegiatan Youth Innovation Festival yang dilaksanakan hari Ahad 21/8 2022 dengan pembimbing Mr. Yisar berjalan lancar dan sukses. Alhamdulillah siswa SMAN 1 Manonjaya bisa perse

29/08/2022 11:26 - Oleh Administrator - Dilihat 622 kali
West Java Swimming Championship Series II (PRSI Kabupaten Tasikmalaya Cup 2022)

Assalamu'alaikum wr.wb.Seluruh civitas academika SMA Negeri 1 Manonjaya mengucapkan selamat dan sukses atas prestasi yang diraih oleh peserta didik kita yang bernama Rafly Siddiq Husaen

29/08/2022 09:54 - Oleh Administrator - Dilihat 728 kali
Peringatan Hari Besar Islam 10 Muharam 1444 H, SMAN 1 Manonjaya 2022

Manonjaya, Senin, 8 Agustus 2022, Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriyah, umat Muslim biasanya mengadakan berbagai kegiatan keagamaan unt

16/08/2022 09:02 - Oleh Administrator - Dilihat 660 kali
Pembukaan Kantin Smanza (25 Juli 2022)

Senin 25 Juli 2022 Kepala SMAN 1 Manonjaya, Bapak Andi Riyandi, M.Pd. meresmikan pembukaan kantin baru yang ada di Kampus SMAN 1 Manonjaya. Secara simbolis, dalam peresmian kantin ini

25/07/2022 12:54 - Oleh Administrator - Dilihat 1471 kali
Seputar PPDB SMAN 1 Manonjaya

https://ppdb.disdik.jabarprov.go.id/info-sekolah/tasikmalaya/sma/negeri/20210741  

04/06/2022 23:45 - Oleh Administrator - Dilihat 2182 kali
Turut Berduka Cita atas Wafatnya Emmiril Khan Mumtadz

04/06/2022 22:28 - Oleh Administrator - Dilihat 663 kali
Marhaban Ya Ramadhan 1443H/2022M

07/04/2022 11:09 - Oleh Administrator - Dilihat 748 kali
SMA Negeri 1 Manonjaya Kab. Tasikmalaya Laksanakan MPLS Tahun Ajaran 2021-2022 Secara Virtual

Penulis : Dewi Kardinah Sagittarisa || Editor : Dudu Risana   MANONJAYA TASIKMALAYA (Sor@manza) - Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS merupakan rangkaian kegiatan Pen

05/08/2021 22:57 - Oleh jurnalis smanza - Dilihat 1313 kali